Cara Logout Instagram Web

Informasi seputar cara logout Instagram Web (IG) yang sudah di remember di komputer dan HP dengan mudah dan gak ribet.

Hargaticket.com – Halo, kamu sudah tahu cara logout Instagram web di HP dan PC? Instagram merupakan media sosial berbagi foto yang terbilang populer.

Jumlah penggunanya sudah cukup banyak. Aplikasi ini amat mudah digunakan. Termasuk dari segi sistem keamanannya.

Kalau kamu telah login Instagram di beberapa device, kali ini terdapat tutorial yang akan membahas cara logout Instagram web di HP dan PC. Inilah langkah-langkahnya.

Cara Logout Instagram Web
Cara Logout Instagram Web

Cara Logout Instagram Web di HP dan PC (Khusus Login via HP)

Cara logout Instagram web di HP dan PC yang pertama ini bisa kamu coba jika ternyata sudah login Instagram via aplikasi.

Selain mudah, cara ini pun cukup ampuh untuk menghapus data login yang berhasil tersimpan di perangkat lain.

Dengan cara ini pastinya akan bisa melindungi akun Instagram milikmu dari tangan-tangan jahil, bahkan para hacker. Untuk caranya, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Langkah pertama, buka aplikasi Instagram di HP android. Pastikan kamu sudah login ke akun yang ingin logout di komputer lain tersebut.
  • Jika sudah, berikutnya klik menu Profil atau menu. Menu ini terdapat icon orang dan berada di bagian opsi. Letaknya paling kanan tampilan.
  • Kemudian akan muncul beberapa opsi. Di sini kamu bisa pilih opsi Pengaturan atau Settings. Letaknya ada di bagian bawah tampilan.
  • Scroll hingga ke bawah. Lalu klik opsi Logout. Akan muncul 2 opsi logout Instagram. Log Out of (username IG) serta Log Out of All Account. Karena kamu ingin logout akun Instagram dari seluruh perangkat, maka pilihlah opsi yang kedua.
  • Jika sudah, sekarang klik Not Now. Terakhir klik Log Out.
  • Selesai.

Cara logout Instagram web di HP dan PC  ini memang terbilang mudah. Namun kadang cara ini tak mampu menghapus data login dengan sempurna.

Khususnya pada akun yang telah di-remember di perangkat komputer. Oleh sebab itulah, supaya lebih aman, kamu harus mengganti password akun milikmu.

Cara Logout Instagram Web di HP dan PC (Khusus Login via PC atau Komputer)

Jika kamu ingin tahu cara logout Instagram web di HP dan PC, simak caranya berikut ini, ya.

  • Langsung saja buka web browser di PC maupun laptop yang pernah kamu pakai untuk login ke akun IG.
  • Klik titik tiga yang terdapat di sudut kanan atas layar.
  • Setelah masuk di dalam profil, kamu harus tekan Log Out untuk menutup akun IG-mu.

Selesai. Kamu sudah berhasil logout IG dari laptop. Keunggulan dari membuka IG di laptop adalah kamu dapat melihat gambar serta video dengan lebih jelas.

Kekurangannya, apapun yang kamu akses bisa terlihat secara jelas. Ini memungkinkan orang lain bisa melihatnya. Hal tersebut tentu dapat mengganggu privasimu.

Cara Logout Instagram Web di HP dan PC Semua Perangkat Sekaligus

Satu-satunya cara logout Instagram web di HP dan PC dari semua perangkat, bahkan yang telah di-remember adalah dengan mengganti password.

Sebaiknya lakukan ganti password IG ini segera. Apalagi jika memang kamu lupa logout akun maupun sudah di-remember di perangkat lain.

Hal ini tujuannya untuk mencegah supaya tak ada orang lain yang bisa membuka akun IG kamu tersebut.

Hal yang paling parahnya lagi bila muncul hacker maupun orang-orang yang tak bertanggung jawab.

Apalagi jika mereka bisa login ke akun IG milikmu tersebut. Bisa-bisa akun IG-mu diambil alih. Parahnya, digunakan untuk hal-hal yang negatif.

Untuk mengganti password Instagram ini sendiri amat mudah, yakni:

  • Pertama buka aplikasi IG dan pastikan kamu sudah login ke akun yang ingin diganti password tersebut.
  • Sekarang masuk ke menu Profil yang terdapat fotomu.
  • Setelah itu klik menu Pengaturan yang terdapat di bagian bawah tampilan.
  • Scroll sampai ke bawah. Lalu klik pilihan “Ubah kata sandi” atau “Change password“.
  • Selanjutnya masukkan password lama serta password baru. Jika sudah, lanjutkan dengan cara klik tanda centang yang terdapat di bagian pojok kanan atas.
  • Tunggu beberapa saat. Kemudian kamu akan keluar dari IG dari seluruh perangkat. Hingga saat ini, tak ada cara lain untuk keluar dari akun IG dari seluruh perangkat sekaligus.

Mengubah kata sandi barangkali sulit bila kamu terbiasa menggunakan kata sandi yang sama.

Bahkan selama bertahun-tahun. Namun, kamu perlu mencobanya supaya akun IG-mu tetap aman dari pembobol.

Cara Mengamankan Akun Instagram dari Peretas

Selain memperhatikan di perangkat mana saja kamu mengakses IG, terdapat beberapa langkah yang bisa kamu lakukan.

Tujuannya untuk menghindari peretas bisa menguasai akun IG-mu. Berikut langkah-langkahnya:

  • Pilih Kata Sandi yang Kuat

Salah satu langkah paling umum yang dipakai peretas untuk membobol akun adalah dengan menebak kata sandi.

Bisa juga dengan memakai kata sandi lama. Khususnya yang dikompromikan dalam pelanggaran data.

Sedangkan IG merekomendasikan user memakai “kombinasi minimal enam angka, huruf, serta tanda baca”.

Sebagian besar ahli keamanan menyarankan panjang kata sandi yang dipakai minimal 8 karakter.

Kamu juga harus mempertimbangkan untuk memperbarui kata sandi IG secara rutin.

Setidaknya sekali atau dua kali dalam setahun. Hal ini juga menurut pendapat sebagian besar pakar.

  • Nyalakan Autentikasi Dua Faktor

Hampir seluruh aplikasi utama saat ini menyediakan beberapa bentuk otentikasi dua faktor.

Disebut juga Two-Factor Authentication. Salah satunya Instagram.

Dengan otentikasi dua faktor yang diaktifkan, tiap kali kamu mengakses ke IG dari perangkat yang tak dikenal.

Kamu akan diminta memasukkan kode keamanan yang dikirim via SMS. Bersama dengan nama pengguna serta kata sandi.

Ini bisa membantu menggagalkan usaha apapun oleh peretas untuk membobol akunmu. Bahkan mengubah informasi kontakmu.

Cara mengaktifkan otentikasi dua faktor adalah buka profil IG. Kemudian ketuk tombol pengaturan.

Lalu gulir ke bawah. Ketuk Otentikasi Dua Faktor atau Two-Factor Authentication. Pilih slider hingga berada di posisi “on“.

Jika akunmu tak mempunyai nomor telepon yang dikonfirmasi, kamu akan diminta memasukkannya.

Bila sudah memasukkan nomor telepon, ketuk tombol berikutnya atau next.

Sekarang tiap kali kamu masuk ke akun IG dari perangkat yang tak dikenal, kamu akan diminta input kode keamanan yang diterima via SMS.

  • Otentikasi Dua Faktor Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

IG baru-baru ini menghadirkan sistem otentikasi dua faktor yang lebih kuat.

Sekarang IG memungkinkan penggunanya menggunakan aplikasi autentikator dari pihak ketiga. Gunanya untuk masuk ke akun IG.

Untuk memakai aplikasi pihak ketiga ini, buka profil. Ketuk ikon menu. Pilih “Pengaturan” yang ada di bagian bawah. Kemudian pilih “Otentikasi Dua Faktor.”

Berikutnya, klik “Aplikasi Otentikasi” sebagai bentuk otentikasi yang kamu inginkan.

Bila kamu sudah install aplikasi otentikasi, IG akan secara otomatis menemukan aplikasi tersebut.

Lalu mengirimkan kode masuk ke aplikasi itu. Kamu harus mengambil kode.

Selanjutnya memasukkannya di IG. Otentikasi dua faktor pun akan menyala secara otomatis.

Bila kamu tak memiliki aplikasi otentikasi, bisa download di App Store maupun Google Play Store.

Kemudian lanjutkan langkah dengan menyiapkan otentikasi dua faktor. Demikian beberapa cara logout Instagram web di HP dan PC.

Penting untuk keluar dari IG yang dibuka via komputer. Tujuannya agar privasimu tetap terjaga. Mengakses IG di komputer juga fiturnya terbatas.

Kamu tak bisa mengunggah instastory. Namun kamu tetap bisa melihat pemberitahuan siapa saja yang mengikuti akunmu, komentar terbaru atau like di post-mu. Kamu tetap dapat juga mencari akun-akun lainnya.

Leave a Comment