Informasi seputar pertanyaan kenapa FF banyak yang main yang rame ditanyakan oleh netizen tanah air dibandingkan game battle royale lainnya.
Hargaticket.com – Bagi mereka yang sudah merasakan serunya main game Free Fire, pasti tak bingung lagi dengan pertanyaan kenapa FF banyak yang main.
Sebelumnya, jangan lupa top up FF di situs legal dan terpercaya, supaya uangmu gak hilang percuma.
Yupz, meskipun saat ini banyak sekali game battle royale yang tersedia di Google Play, namun Free Fire tetap menyandang predikat sebagai game terpopuler.
Sampai detik ini, game buatan Garena ini sudah diunduh lebih dari 500 juta kali, bandingkan saja dengan PUBG yang “hanya” 100 juta unduhan.
Meskipun sering dibully sebagai game burik, namun tidak bisa dipungkiri kalau Free Fire masih menjadi game battle royale nomor 1 di Indonesia.
Ada banyak alasan kenapa FF banyak yang main, salah satunya adalah ukuran file-nya yang tidak begitu besar yaitu sekitar 650 Mb.
Selain itu, ada alasan lain yang membuat game Free Fire ini menjadi favorit para gamers tanah air, berikut detail selengkapnya.
Alasan Kenapa FF Banyak Yang Main
1. Jaringan Stabil
Dibandingkan dengan game battle royale lainnya, Free Fire memiliki jaringan yang relatif stabil, sehingga permainan lebih nyaman dan cepat.
Hal itu dikarenakan FF telah memiliki server lokal di Indonesia, sehingga otomatis mempengaruhi kecepatan game FF ini.
2. Karakter dan Item Unik
Jika kalian main game Free Fire dijamin tidak akan bosan, karena Garena telah menyiapkan berbagai karakter unik dan item-item menarik di dalamnya.
Mulai dari senjata, skin, armour, dan lain-lain sudah disediakan dengan variasi yang sangat banyak, pemain tinggal membelinya saja.
Jadi siapkan diamond kalian yang banyak untuk bisa membeli item-item menarik di dalam game ini.
3. Banyak event dan turnamen
Nah, ini yang selalu dinantikan oleh para pemain yaitu adanya event dan turnamen dengan hadiah yang cukup menggiurkan.
Selain bisa mendapatkan hadiah, para pemain juga bisa menguji skill mereka dengan cara mengikuti turnamen yang sering diadakan.
4. Tersedia Versi HD
Mungkin karena sering diejek sebagai “game burik” inilah membuat Garena mengeluarkan Free Fire versi HD yaitu Free Fire Max.
Jadi bagi kalian yang smartphone-nya mumpuni, bisa upgrade versi HD untuk mendapatkan penampilan visual yang lebih baik.
5. Kode Redeem gratis
Untuk memiliki item-item di Free Fire, para pemain harus membelinya dengan menukar diamond mereka.
Tapi, enaknya di FF, Garena sering membagikan kode redeem gratis yang bisa ditukar dengan item-item tersebut.
Mungkin inilah salah satu alasan kenapa FF banyak yang main. Kode redeem ini dibagikan setiap ada event-event tertentu seperti pencapaian 7M followers IG baru-baru ini.
6. Harga Bundle dan Diamond Lebih Murah
Selain membagikan kode redeem FF gratis, Free Fire juga menyediakan bundle item yang bisa kamu beli dengan menggunakan Diamond.
Memang sih, kalian harus top up Diamond Free Fire untuk membelinya. Namun, harga bundle maupun Diamond FF ternyata relatif terjangkau.
Dengan harga yang ditawarkan, kamu bisa mendapatkan item yang kamu inginkan saat main FF tanpa harus menguras isi kantong terlalu banyak.
7. Cocok Untuk Semua HP
Salah satu alasan utama kenapa FF banyak yang main adalah karena game ini bisa dimainkan hampir di semua HP keluaran terbaru.
Meskipun termasuk game berat, namun kamu tidak harus menggunakan HP dengan spek yang tinggi untuk memainkannya.
Bahkan, HP dengan RAM 1 GB pun bisa memainkan FF dengan nyaman. Game ini memang sangat ringan. Ini menjadi jawaban kenapa FF rame yang main.
8. Mudah Dipelajari
Dari berbagai game battle royale yang pernah admin mainkan mulai PUBG, ML, Genshin Impact, dan Free Fire ini, game besutan Garena ini paling mudah untuk dipelajari.
Game Free Fire ini tidak sesulit game battle royale lainnya. Dengan area bermain yang kecil dan durasi yang pendek membuat FF lebih mudah untuk dimainkan.
Demikian artikel mengenai Kenapa FF Banyak Yang Main, semoga bermanfaat bagi kita semua, terima kasih.
AL@192012