Tiket Bus Bintang Prima Agustus 2023: Jadwal + Harga Terbaru Semua Rute

Informasi harga tiket bus Bintang Prima terbaru dan jadwal keberangkatan semua rute dan nomor telepon agen.

Hargaticket.com – Kenyamanan penumpang saat menggunakan bus sudah sangat diutamakan sekarang ini.

Selain bus konvensional, tersedia juga sleeper bus kekinian yang membuat suasana perjalanan senyaman rumah.

Harga tiket bus Bintang Prima dan sleeper bus sejenis juga tidak terlalu mahal.

Tiket Bus Bintang Prima
Tiket Bus Bintang Prima

Jika dibandingkan harga tiket sleeper bus dengan bus biasa memang lebih mahal, tetapi hal ini sebanding dengan fasilitas yang diberikan.

Tak heran jika keberadaan sleeper bus semakin menjamur, salah satunya adalah bus yang disediakan oleh PO bus Bintang Prima ini.

Memilih perusahaan otobus yang terbaik akan berpengaruh pada kualitas perjalanan.

Maka ada baiknya untuk mengenal perusahaan yang akan Anda gunakan jasanya seperti Bintang Prima berikut ini:

Baca juga :

Profil Bus Bintang Prima

PO Bintang Prima merupakan salah satu perusahaan otobus kebanggaan warga Makassar.

Sejak berdiri tahun 2000, PO Bintang Prima sudah melayani banyak penumpang menempuh berbagai macam rute lintas kota dan provinsi.

Perusahaan otobus yang berasal dari ibukota Sulawesi Selatan ini menjadi salah satu perusahaan yang berkembang sangat pesat dan menjadi pioner di kelasnya.

Persaingan sangat ketat antar perusahaan otobus membuat PO Bintang Prima juga harus selalu menjaga kualitas. 

Demi menjaga kenyamanan penumpang, bus Bintang Prima selalu menyediakan armada dan kru yang terbaik.

Armada yang terkenal dari perusahaan ini adalah sleeper bus dengan kualitas tinggi. 

Sleeper bus ini melayani berbagai rute dengan harga yang masuk akal dan bisa terjangkau oleh siapa saja.

Hal unik yang bisa dilihat dari bus ini juga terlihat dari bodi armada yang penuh dengan lukisan bertema yang sangat semarak, khas bus Sulawesi. 

Jika Anda ingin datang ke kantor pusatnya, maka Anda bisa datang ke alamat di bawah ini :

  • Alamat : Jl. Perintis Kemerdekaan No.12, Kapasa, Tamalanrea, Makassar, Sulawesi Selatan
  • Telepon : (0411) 212223

Kelas Bus Bintang Prima

Armada yang digunakan oleh PO Bintang Prima adalah jenis sleeper bus.

Sesuai dengan namanya, bus ini didesain dengan menggunakan tempat tidur sebagai pengganti kursi.

Walau demikian, masih terdapat kursi biasa yang juga bisa diubah posisinya atau yang biasa disebut dengan reclining seat. 

Hal yang membedakan antara keduanya selain bentuk kursinya adalah harga.

Bagi penumpang yang ingin lebih nyaman, bisa membeli kursi yang berbentuk tempat tidur.

Namun, tentu saja harganya akan lebih mahal dibandingkan dengan kursi biasa.

Fasilitas Bus Bintang Prima

Sebagai bus yang melayani rute perjalanan panjang dengan jalur yang cukup sulit, maka kenyamanan penumpang adalah keutamaan.

Maka PO Bintang Prima pun menyediakan berbagai macam kebutuhan penumpangnya agar mengalami perjalanan yang menyenangkan. 

Fasilitas yang diberikan antara lain:

  • Kursi lebar dan empuk
  • Tempat tidur yang nyaman
  • Bantal
  • Selimut
  • Tirai untuk penumpang sleeper bus
  • WiFi
  • Musik
  • Charger plugin
  • AC

Sama seperti ketentuan di PO lain selama pandemi, Bintang Prima juga memberikan perlakuan khusus pada armadanya.

Penyemprotan desinfektan secara berkala menjadi hal wajib. Selain itu, tersedia juga hand sanitizer untuk penumpang yang akan naik.

Jadwal Keberangkatan Bus Bintang Prima

PO Bintang Prima melayani banyak rute dari Makassar menuju kota lain di sekitar Sulawesi dan sebaliknya.

Namun, rute yang paling banyak digunakan adalah dari Makassar menuju Toraja, Mamuju, Topoyo dan Polewali. 

Semua bus berangkat pada malam hari, agar bisa sampai ke tempat tujuan esok paginya.

RuteJam
Palopo – Makassar21.00
Toraja – Makassar20.30
Topoyo – Makassar14.00
Mamuju – Makassar20.00
Majene – Makasar21.30
Maili – Makassar17.00
Sukamaju – Makassar19.30
Masamba – Makassar19.30
Makassar – Toraja21.30
Makassar – Palopo21.15
Makassar – Tarengge19.30
Makassar – Topoyo20.00
Makassar – Mamuju20.00
Makassar – Majene20.30
Makassar – Malili19.30
Makassar – Masamba21.00
Makassar – Sukamaju21.00

Harga Tiket Bus Bintang Prima Terbaru

Harga yang tertera di bawah ini adalah harga untuk kursi biasa.

Sedangkan untuk sleeper bus akan lebih mahal, walau demikian harganya tidak terlalu beda jauh dengan harga kursi reguler.

Anda bisa memilih jenis bis sesuai dengan harga serta keinginan.

Semua tergantung preferensi calon penumpang. Berikut daftar harga untuk tiket bus Bintang Prima:

RuteHarga (Rp)
Palopo – Makassar210.000
Toraja – Makassar190.000
Topoyo – Makassar230.000
Mamuju – Makassar195.000
Majene – Makasar150.000
Maili – Makassar250.000
Sukamaju – Makassar240.000
Masamba – Makassar240.000
Makassar – Toraja150.000
Makassar – Palopo190.000
Makassar – Tarangge250.000
Makassar – Topoyo230.000
Makassar – Mamuju195.000
Makassar – Majene150.000
Makassar – Malili250.000
Makassar – Masamba220.000
Makassar – Sukamaju200.000

Sama seperti harga tiket bus lainnya, harga untuk bus Bintang Prima juga bisa mengalami perubahan sewaktu-waktu.

Perubahan ini tentunya berkaitan dengan banyak faktor. Jadi, untuk lebih pastinya, Anda dapat menghubungi agen perjalanan Anda terlebih dahulu.

Cara Membeli Tiket Bus Bintang Prima

Untuk membeli tiket bus Bintang Prima ini ada 2 cara yaitu secara offline dengan mendatangi agen tiketnya langsung atau secara online.

Tiket Online

Tiket bus Bintang Prima ini juga tersedia secara online di beberapa aplikasi dan situs beli tiket online seperti Traveloka, Redbus.id, dan Tiket.com.

Setelah melakukan transaksi dan pembayaran secara online, jangan lupa lakukan konfirmasi untuk mencetak tiket pada kantor agen bus.

Tiket Offline

Anda bisa membeli tiket bus Bintang Prima ini langsung di agen tiket bus yang berada di alamat berikut ini :

Makassar

  • Alamat : Jl. Perintis Kemerdekaan Km 12 (Depan Linud “Ryder 700”- Samping “Plaza Kedaung”).
  • Telepon : (0411) 2122232, 085242878266, 085240437337

Palopo

  • Alamat : Jl Rambutan Blok E No. 11
  • Telepon : (0471) 326866

Masamba

  • Alamat : Jl Salawati Daud, No. 36.
  • Telepon: (0473) 21336.

Toraja

  • Alamat : Jl. A. Yani. No. 100, Rantepao
  • Telepon : (0423) 21142

Mamuju

  • Alamat : Jl Sultan Hasanuddin No.149
  • Telepon : (0426)2704079/ 081355078098/ 085241201700

Jika dibandingkan dengan harga tiket bus di Pulau Jawa, harga tiket bus Bintang Prima tidaklah terlalu mahal.

Terlebih lagi layanan yang diberikan sama baiknya dengan perusahaan otobus lainnya.

Tiket bus bisa didapatkan dengan mudah lewat pemesanan di kantor pusat maupun agen perjalanan.

Leave a Comment