Informasi seputar jadwal keberangkatan dan harga tiket bus Jakarta Medan terbaru dari berbagai PO yang ada.
Hargaticket.com – Salah satu transportasi yang digunakan dari Jakarta menuju Medan adalah bus, maka penting mengetahui harga tiket bus Jakarta Medan.
Bus banyak dipilih, karena cenderung hemat biaya, ditambah pilihan kelas bus sangat beragam, dan bisa Anda pertimbangkan sesuai kenyamanan.
Medan menjadi salah satu kota terbesar di Indonesia, terletak di Sumatera Utara, dan terkenal dengan objek wisata Danau Toba.
Jika berencana menaiki bus rute Jakarta Medan, Anda bisa menyimak, jadwal, harga dan operator bus rute terkait, sebagai berikut.
Daftar Operator Bus Jurusan Jakarta Medan
Setidaknya ada 4 operator bus yang menyediakan rute Jakarta Medan untuk saat ini, berikut detailnya.
1. ALS
PT Antar Lintas Sumatra merupakan perusahaan otobus yang telah ada sejak tahun 1966, dan berdiri di Kota Medan.
Kelas bus ini terbagi menjadi super eksekutif, eksekutif AC, patas AC, ekonomi AC toilet, ekonomi AC non toilet.
Kelas lainnya adalah ekonomi non AC, untuk rute Jakarta – Medan, tersedia kelas ekonomi AC toilet.
Susunan kursinya 2-2, jumlah kursi sekitar 45 buah, dengan harga tiket bus Jakarta Medan sekitar Rp530 ribuan.
Fasilitas pendukung dari ALS untuk kelas ini yaitu AC, toilet, reclining seat, air mineral, video karaoke, televisi dan musik.
Kelas lainnya untuk rute Jakarta Medan adalah eksekutif AC, dengan konfigurasi 2-2, serta jumlah kursi sekitar 34 sampai 37.
Kelas eksekutif AC memiliki fasilitas pendukung seperti AC, toilet, prasmanan, air mineral, reclining seat, televisi, bantal dan selimut.
Kantor pusat perusahaan otobus ALS berada di Medan yaitu Jalan Sisingamaraja, kilometer 6,5.
Agen resmi ALS tersebar di Jakarta, Tangerang, Bogor, Banda Aceh, Tanjung Beringin, Pematang Siantar, Palembang, Yogyakarta, Bandung, dan lainnya.
2. Sempati Star
Sempati Star termasuk perusahaan otobus baru yang melayani segmen AKAP, karena resmi beroperasi sejak 17 September 2012.
Jadi operator bus Sempati Star berada dalam naungan Sepakat Maju Group sejak tahun 2012.
Sebelumnya, perusahaan otobus ini terkenal dengan nama PO Bintang Sempati, yang sudah ada sejak era 1990-an.
Akhirnya, manajemen Bintang Sempati yang operasionalnya terhenti karena kalah saing, diambil alih oleh Sempati Star.
Secara umum, Sempati Star menyediakan pelayanan dari first class, patas eksekutif, super eksekutif, patas VIP, super VIP dan non-stop.
Formasi kursi dalam layanan first class yaitu 2-1, sementara super VIP memiliki konfigurasi kursi 2-2.
Sempati Star melayani rute Jakarta Medan, kelas patas VIP Scania, dengan kisaran harga tiket bus Jakarta Medan Rp600 ribuan.
Keberangkatan bus dimulai dari Terminal Bus Terpadu Pulogebang sampai Kantor Pusat Sempati Star Medan.
Armada yang digunakan untuk keberangkatan rute ini, bus super high deck double glass VIP Scania, kapasitasnya sekitar 34 penumpang.
3. Medan Jaya
Medan Jaya merupakan salah satu perusahaan otobus yang melayani rute Jakarta Medan, awalnya PO ini hanya beroperasi sekitaran Medan.
Seiring perkembangannya dan jumlah armada yang semakin banyak, maka Medan Jaya mulai melayani rute antarprovinsi, hingga Pulau Jawa.
Medan Jaya sendiri mulai beroperasi sejak 8 Agustus 1988, dan berkantor pusat di Jalan Jamin Ginting nomor 392, Medan.
Beberapa kelas bus yang disediakan perusahaan otobus ini seperti super eksekutif, eksekutif, patas AC toilet dan ekonomi AC.
Untuk rute Jakarta Medan, tersedia kelas ekonomi, patas AC dan eksekutif.
Harga tiket bus Jakarta Medan kelas patas AC kisaran Rp530 ribuan, konfigurasi kursi 2-2, dan jumlahnya sekitar 40 kursi.
Fasilitas pendukung dari kelas patas AC toilet seperti prasmanan, AC, toilet, air mineral, reclining seat, serta selimut.
Sementara kelas eksekutif memiliki susunan kursi 2-2, dengan total jumlah kursi sekitar 34 sampai 37.
Kelas eksekutif memiliki fasilitas pendukung seperti AC, toilet, prasmanan, air mineral, reclining seat, TV LED, musik, bantal dan selimut.
Sementara, kelas ekonomi AC mempunyai susunan kursi 3-2, dan jumlahnya sekitar 45 kursi.
Fasilitas pendukung yang ditawarkan kelas ekonomi AC adalah AC, toilet, air mineral dan reclining seat.
Selain di medan, agen Medan Jaya juga tersebar di Jakarta, Cikokol, dan Pekanbaru.
4. Putra Pelangi
Putra Pelangi menjadi salah satu armada bus yang melayani rute Jakarta Medan, perusahaan ini berdiri era 90-an di Aceh.
Awalnya, operator bus ini berkembang dalam manajemen CV Pelangi, namun melepaskan diri ketika mengalami kemajuan.
Perusahaan otobus ini lepas dari CV Pelangi, kemudian mengubah namanya menjadi PT Putra Pelangi Perkasa.
Pada 2021, perusahaan ini menyediakan layanan rute Aceh dan Medan, seiring perkembangannya, rute semakin luas sampai pada Pulau Jawa.
Meskipun berdiri di Aceh, kantor pusat Putra Pelangi berada di Jalan Sunggal noor 33, Medan, Sumatera Utara.
Bus ini terbagi menjadi empat kelas yaitu eksekutif, seater, VIP dan seater eksekutif.
Salah satu harga tiket bus Jakarta Medan yang disediakan operator bus ini yaitu kelas eksekutif, dengan konfigurasi kursi 2-2.
Sementara, jumlah tempat duduk pada bus kelas eksekutif sekitar 47 kursi.
Fasilitas pendukung dari Putra Pelangi seperti AC, hand rest, reclining seat, port USB, sandaran kaki, televisi, bantal dan selimut.
Perusahaan otobus ini memiliki kantor pusat di Jalan Gagak Hitam, Sunggal nomor 33, Sei Sikambing B, Medan.
Jadwal dan Harga Tiket Bus Jakarta Medan Terbaru
Jika Anda sedang mencari informasi harga tiket bus Jakarta Medan, informasi pada tabel di bawah ini bisa dijadikan gambaran.
Perlu diketahui bahwa harga tiket bus, serta waktu keberangkatan bisa berubah tergantung kebijakan atau pada momen tertentu.
Nama PO | Kelas Bus | Jam Berangkat | Dari | Harga |
Medan Jaya | Ekonomi | 13.00, 16.00 | Kamp. Rambutan | Rp420.000 |
Medan Jaya | Executive | 12.00 | Cililitan | Rp580.000 |
ALS | Executive AC | 13.00 | Kamp. Rambutan | Rp550.000 |
ALS | Executive | 17.00 | Klender | Rp500.000 |
Sempati Star | VIP | 12.30 | Pulogebang | Rp682.500 |
Putra Pelangi | Executive | 12.45 | Pulogebang | Rp585.000 |
Cara Membeli Tiket Bus Jakarta Medan
Untuk membeli tiket bus Jakarta Medan ini ada 2 cara yaitu secara offline dengan mendatangi agen tiketnya langsung atau secara online.
Tiket Online
Tiket bus Jakarta Medan ini juga tersedia secara online di beberapa aplikasi dan situs beli tiket online seperti Traveloka, Redbus.id, dan Tiket.com.
Setelah melakukan transaksi dan pembayaran secara online, jangan lupa lakukan konfirmasi untuk mencetak tiket pada kantor agen bus.
Tiket Offline
Anda bisa membeli tiket bus Jakarta Medan ini langsung di agen tiket bus yang berada di alamat berikut ini :
PO. Medan Jaya
- Alamat: Jl. Mayor Jendral Sutoyo No.22, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur 13640
- Telepon: (021) 8095983
ALS
- Alamat: Jl. Mayjen Sutoyo No.29, RT.3/RW.9, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur 13630
- Telepon: (021) 8002391
Sempati Star
- Alamat : Jalan Mayjend Sutoyo no 9, Cililitan, Kramatjati, Jakarta Timur
- Telepon : 081384592642
Putra Pelangi
- Alamat: Terminal, RT.11/RW.6, Rambutan, Kota Jakarta Timur 13830
- Telepon: 0812-9940-1207
Ada 4 operator bus yang menawarkan harga tiket bus Jakarta Medan dengan nominal berbeda-beda, berdasarkan ulasan di atas.
Harga tiket maupun jadwal keberangkatan yang diulas bersifat tidak mengikat, kemungkinan ada perbedaan sedikit dengan pembahasan.