Tiket Bus Merdeka 2023: Agen, Jadwal & Harga Terbaru Semua Rute

Hargaticket.com – Bus Merdeka menjadi salah satu operator bus andalan warga Jawa Barat saat ini.

Perusahaan ini pertama kali didirikan pada tahun 1970-an, sehingga dapat dipastikan bahwa bus Merdeka sudah sangat berpengalaman.

PO yang berasal dari Ciamis ini tidak hanya melayani trayek Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) saja, tapi juga menyediakan layanan bus pariwisata.

Tiket Bus Merdeka
Tiket Bus Merdeka

Jadi, orang-orang bisa memanfaatkan keberadaannya untuk pergi rekreasi, ziarah, ataupun study tour.

Jika dulu perusahaan ini hanya memiliki 5 unit armada, sekarang PO Merdeka telah memiliki ratusan unit armada bus yang berkualitas.

Maka dari itu, bus ini dapat menjamin perjalanan Anda semakin terasa aman dan nyaman.

Untuk mengetahui berapa harga tiket yang ditawarkan perusahaan ini, Anda bisa menyimak isi artikel ini sampai akhir.

Sebab, di sini kami akan membagikan informasi lengkap mengenai PO Merdeka yang sudah sangat berpengalaman dalam bidangnya.

Baca juga :

Profil Bus Merdeka

Pendiri PO Merdeka adalah H. Idris Suherman dan beliau berhasil menciptakan perusahaan otobus profesional serta berpengalaman.

Pada dasarnya, PO Merdeka dapat melayani rute perjalanan Tasik, Garut, Ciamis, dan beberapa daerah yang ada di Pangandaran lainnya.

Sejak pertama kali didirikan, PO Merdeka mampu berkembang dengan sangat pesat.

Hal ini bisa dilihat dari bertambahnya jumlah unit bus yang berhasil dibeli oleh PO Merdeka.

Seperti yang sudah kami katakan di awal artikel ini, dulu PO Merdeka hanya memiliki 5 unit bus yang bisa dioperasikan setiap hari.

Namun, sekarang PO Merdeka telah memiliki 200 unit bus yang dapat membantu orang-orang untuk menjangkau kota tujuannya.

Selain itu, tarif bus Merdeka juga tergolong tidak terlalu mahal, sehingga Anda bisa menghemat biaya perjalanan tersebut.

Meski harganya tergolong tidak terlalu mahal, tapi PO Merdeka selalu memberikan pelayanan terbaik kepada para penumpangnya.

Jadi, tidak mengherankan jika PO Merdeka selalu direkomendasikan oleh banyak orang ketika harus pergi ke wilayah Tasik, Ciamis, Garut, ataupun beberapa wilayah lainnya.

Armada dan Fasilitas Bus Merdeka

Pada saat H. Idris Suherman pertama kali mendirikan perusahaan ini, jenis armada yang digunakan adalah Chevrolet dengan bahan bakar bensin.

Seiring berjalannya waktu, perusahaan ini mulai menggunakan armada Mercedes Benz dengan bahan bakar solar.

Salah satu alasan mengapa perusahaan ini mengganti armadanya dari Chevrolet ke Mercedes Benz adalah karena harga solar pada saat itu lebih murah.

Sementara itu, untuk jenis kelas bus yang disediakan oleh perusahaan ini adalah patas AC dan bisnis.

Tidak ada perbedaan yang cukup signifikan antara fasilitas yang ada di bus patas AC dengan bus kelas bisnis.

Kedua jenis kelas bus tersebut memiliki beberapa fasilitas seperti:

  • Full AC
  • Musik dan karaoke
  • Reclining seat
  • TV
  • Air suspension
  • Bagasi yang luas

Rute & Harga Tiket Bus Merdeka Terbaru 2023

Beberapa jenis rute perjalanan yang dilayani oleh perusahaan ini :

  • Tasik – Cilegon – Merak
  • Sukabumi – Pangandaran
  • Grogol – Banjarsari
  • Tasik – Cianjur
  • Tasik – Jakarta (via jalur puncak)
  • Banjarsari – Serang – Merak

Nantinya, harga tiket bus ini akan disesuaikan dengan rute perjalanannya.

Maka dari itu, para penumpang harus mengetahui terlebih dahulu berapa kisaran harga tiket yang ditawarkan oleh PO Merdeka.

Untuk mengetahuinya, di sini kami akan membagikan informasi terkait daftar harganya:

RuteKelasTarif (Rp)
Sukabumi – PangandaranBisnis150.000
Merak – BanjarPatas AC110.000
Tasik – MerakPatas AC130.000
Pangandaran – JakartaPatas AC160.000
Pangandaran – BandungPatas AC130.000
Pangandaran – KalideresPatas AC170.000
Banjar – JakartaPatas AC170.000

NB : Harga tiket bus Merdeka ini bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan perusahaan.

Kantor & Agen Bus Merdeka Terdekat

Untuk menanyakan informasi lebih lanjut mengenai keberangkatan bus ini, Anda bisa berkunjung langsung ke kantor pusat atau kantor agennya.

Dengan berkunjung ke kantor pusat atau kantor agen seperti ini, Anda bisa mendapatkan berbagai informasi yang lebih lengkap mengenai bus tersebut.

Jadi, dapat dipastikan bahwa para calon penumpang juga harus mengetahui tentang alamat kantor pusat perusahaan ini serta kantor agen-agennya terlebih dahulu.

Dalam hal ini, berikut adalah alamat lengkap dari kantor pusat PO Merdeka:

  • Kantor pusat : Jl. Raya Cikoneng No. 231, Cikoneng, Ciamis, Jawa Barat
  • No. Telepon : 082317891716

Bagi orang-orang yang rumahnya jauh dari alamat kantor pusat tersebut, mereka bisa berkunjung ke salah satu agen berikut ini:

AgenAlamatNo. Telepon
TasikJl. Brigjen Sutoko, Mangkubumi, Kab. Tasikmalaya0813 2383 0005
CiamisSirnabaya, Rajadesa, Ciamis, Jawa Barat
GrogolJl. Raya Daan Mogot No. 43, Grogol Petamburan, Jakarta Barat0812 9535 0844
BanjarBanjar, Jawa Barat0853 1575 1717
CakungPulo Gebang RT. 11/RW.03, Cakung, Jakarta Timur

Penutup

Jadwal Bus Merdeka tergolong cukup padat, sehingga Anda bisa memesan tiket yang sesuai dengan jadwal keberangkatan Anda sendiri.

Dengan banyaknya agen yang tersebar di beberapa wilayah seperti ini, akan membuat Anda bisa lebih mudah untuk membeli tiketnya.

Namun biasanya untuk rute jarak pendek, anda tidak perlu memesan tiket terlebih dahulu, langsung saja naik bus Merdeka dan bayar karcis di dalam bus.

Leave a Comment