Tiket Bus Safari Dharma Raya 2023: Jadwal & Tarif Semua Rute

Jadwal dan harga tiket bus Safari Dharma Raya terbaru semua rute lengkap dengan nomor telepon agen terdekat.

Hargaticket.com – Safari Dharma Raya merupakan salah satu perusahaan otobus asal Jawa Tengah yang sudah beroperasi sejak tahun 1960.

Perusahaan penyedia armada bus dengan berbagai kelas ini melayani rute dari Temanggung ke kota besar.

Harga tiket bus Safari Dharma Raya pun ramah di kantong dengan fasilitas yang sangat baik.

Tiket Bus Safari Dharma Raya
Tiket Bus Safari Dharma Raya

Selama masa pandemi saat ini, sebaiknya Anda memperhatikan anjuran perjalanan yang disarankan oleh PO Safari Dharma.

Salah satunya membawa perlengkapan kebersihan serta bantal sendiri. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir penularan virus yang bisa terjadi kapan saja.

Hampir setiap harinya, PO Safari Dharma selalu memberangkatkan armada dengan rute yang berbeda.

Jika Anda ingin menggunakan jasa perusahaan otobus ini, sebaiknya cari tahu dulu jadwal keberangkatan bus serta kisaran tarif tiketnya.

Berikut ini adalah ulasan singkat tentang jadwal serta harga tiket PO Safari Dharma Raya:

Baca juga :

Profil PO Safari Dharma Raya

Mulanya perusahaan ini bernama PO OBL yang merupakan singkatan nama dari pendirinya yaitu Oei Bie Lay.

Berkat kerja keras dan ketekunan Oei Bie Lay, armada yang mulanya hanya melayani rute dalam kota kini semakin luas cakupan areanya bahkan hingga ke luar Jawa.

Jenis armada yang disediakan pun tak main-main dan sudah menggunakan mesin chassis Mercedes-Benz OC.

Tak hanya melayani transportasi penumpang saja, PO ini juga menyediakan jasa travel wisata serta pengiriman paket.

Jadwal keberangkatan bus Safari Dharma hampir ada setiap hari bergantung dengan jenis rute.

Untuk jadwal pastinya, Anda bisa mengecek langsung ke kantor cabang terdekat. Anda juga bisa pesan melalui aplikasi pemesanan tiket secara online.

Perjalanan menggunakan bus ini juga bisa ditracking secara online.

Dengan begitu, Anda bisa mengetahui perkiraan kapan bisa sampai tujuan dan berapa lama perjalanan ditempuh.

Harga dari tiket bervariasi tergantung pada pilihan rute serta kelas armada.

Kelas Bus Safari Dharma Raya

Untuk Anda yang ingin melakukan perjalanan ke Bali namun budget yang dimiliki cukup minim, PO Safari Dharma menjadi opsi yang tepat.

Karena ada banyak pilihan kelas bus yang tersedia dan salah satunya adalah kelas bisnis non AC yang tarifnya sangat terjangkau.

Secara garis besar, kelas armada dalam perusahaan ini dibagi menjadi 4, yaitu kelas Super Executive, Executive, Patas, dan Bisnis Non AC.

Setiap kelas memiliki jenis armada serta fasilitas yang berbeda dan tentu saja harga tiket bus Safari Dharma Raya juga beragam.

Fasilitas Bus Safari Dharma Raya

Semakin tinggi kelas bus yang Anda gunakan, maka makin lengkap pula fasilitas yang disediakan.

Ada beberapa fasilitas yang sengaja ditawarkan oleh PO Safari Dharma Raya untuk menambah kenyamanan saat di perjalanan, di antaranya adalah:

  • Bus yang dilengkapi dengan AC.
  • Air mineral dan makan gratis.
  • Kursi yang dilengkapi dengan sandaran kaki.
  • TV dan musik.
  • Toilet khusus untuk bus kelas super executive dan executive.

Fasilitas di atas hanya untuk kelas patas hingga super executive saja.

Sementara untuk bus bisnis non AC fasilitas yang didapatkan adalah kursi yang nyaman, air minum, serta musik.

Jadwal Bus Safari Dharma Raya

Jam keberangkatan bus disesuaikan dengan rute perjalanan yang dipilih. Ada beberapa rute yang memiliki dua jadwal keberangkatan.

Namun, ada juga yang hanya memiliki satu kali jadwal keberangkatan per harinya.

Sebaiknya, Anda memperhatikan dengan benar jadwal keberangkatan bus agar tidak tertinggal.

Berikut ini adalah beberapa jadwal bus Safari Dharma Raya, antara lain:

AsalTujuanBus PertamaBus Terakhir
TemanggungJakarta16.0017.30
YogyakartaDenpasar11.3014.30
TemanggungTangerang16.0017.30
TemanggungMataram10.3010.30
TemanggungDenpasar12.3012.30
JakartaYogyakarta16.0018.00
MagelangJakarta08.0015.00
TemanggungMalang17.0017.00
JakartaMalang15.0015.00

Harga Tiket Bus Safari Dharma Raya Terbaru

Harga tiket bus Safari Dharma Raya cukup beragam bergantung pada kelas bus yang Anda pilih.

Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa memperhatikan table kisaran harga tiket armada Safari Dharma Raya di bawah ini:

RuteHarga (Rp)
Temanggung – Jakarta200.000 – 260.000
Temanggung – Malang135.000
Temanggung – Surabaya135.000
Temanggung – Mataram500.000
Temanggung – Denpasar275.000
Magelang – Jakarta195.000 – 260.000
Jogja – Denpasar275.000
Jogja – Jakarta275.000
Jogja – Malang135.000
Jogja – Surabaya135.000
Jogja – Mataram475.000
Mataram – Jakarta650.000
Mataram – Jogja475.000
Mataram – Solo475.000
Mataram – Surabaya450.000
Jakarta – Temanggung180.000 – 250.000
Jakarta – Jogja180.000 – 250.000
Jakarta – Malang300.000
Jakarta – Denpasar450.000
Jakarta – Mataram (Lombok)610.000
Jakarta – Bima845.000

Catatan: Harga tiket bus Safari Dharma Raya ini bisa berubah sewaktu-waktu. Silakan hubungi agen terdekat untuk update harga.

Cara Membeli Tiket Bus Safari Dharma Raya

Untuk membeli tiket bus Safari Dharma Raya ini ada 2 cara yaitu secara offline dengan mendatangi agen tiketnya langsung atau secara online.

Tiket Online

Tiket bus Safari Dharma Raya ini juga tersedia secara online di website resminya dengan alamat www.safaridharmasakti.com.

Setelah melakukan transaksi dan pembayaran secara online, jangan lupa lakukan konfirmasi untuk mencetak tiket pada kantor agen bus.

Tiket Offline

Anda bisa membeli tiket bus Safari Dharma Raya ini langsung di agen tiket bus yang berada di alamat berikut ini :

Baca juga : Agen Bus Safari Dharma Raya Semua Kota

Jakarta Selatan

  • Alamat : JL. Raya Kebayoran Lama No. 40, Grogol Utara
  • Telepon : 021-5348167, 021-5348169, 021-5305348

Jakarta Timur

  • Alamat : Terminal Terpadu Pulo Gebang Lt. 2 No. 17, Pulo Gebang,
  • Telepon : 082 114051150

Jakarta Barat

  • Alamat : Terminal Lahat Tengah No. 1 Grogol
  • Telepon : (021) 95842772

Tangerang

  • Alamat : Terminal Poris Loket B-16
  • Telepon : (021)958857

Bogor

  • Alamat : Terminal Bubulak Bogor
  • Telepon : 0852 8285 2544

Bekasi

  • Alamat : Jl. H.M Joyomartono, Bulak Kapal
  • Telepon : 081210701070, 0818221070, 085810701070

Jogja

  • Alamat : Jl. Raya Janti ( Kompleks Pasar Angkasa)
  • Telepon : 0274-486429 0274-7416708

Solo

  • Alamat : Jl. Setia Budi 20 Solo
  • Telepon : 0271-714967

Temanggung

  • Alamat : Jl. Dewi Sartika No. 39
  • Telepon : 0293-492828
  • Alamat : Jl. Diponegoro No. 25
  • Telepon : 0293-491195 0293-491642

Malang

  • Alamat : Jl. Ronggo Warsito 19 , Depan Stasiun Kota Baru
  • Telepon : 0341-354373 0341-361545

Surabaya

  • Alamat : JL. Raya Arjuna No. 35
  • Telepon : 031-5461667 031-5481922

Denpasar

  • Alamat : Jl. Raya Puputan No. 2 -3
  • Telepon : 0361-231206

Mataram

  • Alamat : JL. SANDUBAYA NO 15 C
  • Telepon : 0370-673888 0370-673168

Bima

  • Alamat : JL. SULTAN SALAHUDIN NO. 11
  • Telepon : 082-41777767 0374-42183

Demikianlah informasi seputar harga tiket Bus Safari Dharma Raya yang dapat menjadi rekomendasi perjalanan Anda.

Pastikan perjalanan Anda dan keluarga aman, nyaman dan mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan.

Leave a Comment