Tiket Saloka Park – Salah satu theme park terbaik dan selalu menjadi destinasi wisata favorit di Semarang adalah Saloka Theme Park.
Harga tiket masuk terusan Saloka Park pada tahun ini sebesar Rp 120.000 per orang untuk weekday dan Rp 150.000 untuk weekend.
Harga tersebut berlaku untuk segala umur baik dewasa maupun anak-anak, sedangkan untuk anak usia di bawah 2 tahun tidak dikenakan tiket masuk alias gratis.

Tiket masuk Saloka Park ini merupakan tiket terusan dimana kalian bisa bebas sepuasnya menikmati semua wahana permainan di dalamnya.
Saloka Theme Park Semarang ini cocok untuk siapa saja baik anak-anak, remaja, atau pun orang dewasa, karena wahana di dalamnya begitu komplit.

Wahana menantang seperti roller coaster, swinger, dan mega drop ada di Saloka Park ini, namun memiliki nama yang berbeda, karena disesuaikan dengan tema wahana ini sendiri.
Tak hanya itu, wahana khusus anak-anak pun tidak kalah banyaknya di Saloka Park ini seperti playground, wahana kupu-kupu, tembak-tembakan air, dan lain-lain.
Tiket Masuk Saloka Park
Berikut daftar harga tiket masuk Saloka Park terbaru tahun 2023. Kamu juga bisa membeli tiket rombongan dengan harga murah minimal 25 pengunjung.
Tiket | Hari | HTM |
Tiket Saloka Park | Weekday | Rp 120.000 |
Weekend | Rp 150.000 | |
Saloka at Night | Weekday | Rp 50.000 |
Weekend | Rp 70.000 |
Lokasi
- Alamat : Jl. Fatmawati No.154, Gumuksari, Lopait, Kec. Tuntang, Semarang, Jawa Tengah 50773
- Web : salokapark.com
- Akun IG : @salokapark
- Telepon : (0298) 322266
Jam Buka
Hari | Jam Buka |
Senin – Kamis | 10.00 – 19.00 |
Jumat | 12.00 – 19.00 |
Sabtu – Minggu | 10.00 – 20.00 |
Review Saloka Park
Saloka Theme Park merupakan taman tematik keluarga pertama dan terbesar di Jawa Tengah. Nama Saloka terinspirasi dari tokoh legenda rakyat Rawa Pening, yaitu Ki Hajar Salokantara yang mempunyai putra bernama Baru Klinthing.
Theme park di Kabupaten Semarang ini diresmikan pada bulan Juni 2019 lalu oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Saloka Theme Park ini berdiri di atas lahan seluas 12 hektar dan memiliki puluhan wahana seru yang tersebar di 5 zona permainan.
Mampir juga ke Cimory on the Valley Semarang
Saloka Theme Park ini dibangun dengan menggunakan teknologi modern dan telah memiliki sertifikast IAAPA, sehingga wahana di Saloka Park ini dijamin aman.
Yang menarik di Saloka Park ini adalah adanya pertunjukan laser animasi Baru Klintihing yang merupakan pertama dan satu-satunya di Indonesia.
Selain itu, ada banyak pilihan restoran, cafe, dan foodtruck yang menawarkan bermacam kuliner yang pastinya memanjakan lidah.
Wahana di Saloka Park
Zona Pesisir
Seperti namanya, Zona Pesisir ini akan membawa kalian berasa di pantai karena mulai dari desain interior, bangunan, dan dekorasi bernuansa pantai.
Di zona ini terdapat beberapa wahana yang bisa kalian coba seperti cakrawala, lumbung ilmu Galileo, dan juga pertunjukan seni di depan Kapal Jenju.
Cakrawala

Lumbung Ilmu Galileo

Kafe Jenju

Kapal Jenju dan Jejogedan

Zona Balalantar
Puas di zona ala pantai, kalian akan diajak ke Zona Balalantar yang bertema hutan belantara dimana kalian akan disambut oleh Resi Waringin, si Pohon Bijak.
Di zona ini terdapat wahana yang cocok untuk anak-anak dan keluarga seperti Angon Ingon, Kumbang Layang, Jamur Apung, dan juga Safari Bocah.
Bagi kalian yang ingin mengadu nyali bisa mencoba wahana Adu Nyali di Rumah Hantu yang berada di zona Balalantar ini.
Angon Ingon

Kumbang Layang

Jamur Apung

Safari Bocah (antique car)

Adu Nyali (haunted house)

Zona Ararya
Kalau Zona Ararya ini cocok bagi peyuka tantangan. Ada banyak wahana seru yang memacu adrenalin di zona Ararya ini seperti Paku Bumi, Bengak-Bengok, Lika-Liku, dan Obat-Abit.
Paku Bumi

Bengak Bengok

Kolam Bebek

Senggal Senggol

Lika-Liku

Obat Abit

Rimba Cafe

Zona Kamayayi
Zona Kamayayi ini dibuat khusus untuk anak-anak agar mereka merasa bahagia dan betah berlibur ke Saloka Theme Park ini.
Ada banyak permainan seru dan lucu khusus anak-anak disini seperti Polah Bocah, Kupu-Kupu, Penguin, Semprat-Semprot, dan masih banyak lagi.
Polah Bocah

Kupu Kupu

Pinguin

Tata Titi

Semprat-Semprot

Komidi Kuda Laut

Teka Teko

Zona Segara Prada
Zona Segara Prada di Saloka Park ini mengusung tema industri pertambangan dan satu-satunya wahana di Saloka Park ini yang menyuguhkan wahana dengan wisata kuliner.
Gonjang Ganjing

Kedai Daimami

Taman Galileo

Baru Klinting Show


Jadwal Jejogedan & Baru Klinting Show
Hari | Jam |
---|---|
Senin – Jumat | 14.00 dan 17.00 |
Sabtu, Minggu, Libur Nasional | 14.00, 17.00, dan 19.00 |
Selain wahana permainan yang seru dan menantang di atas, di Saloka Theme Park ini juga ada pertunjukan seru yaitu Jejogedan dan Baru Klinting Show.
Baru Klinting Show merupakan sebuah pertunjukan yang memadukan laser dan juga water fountain dengan berbagai special efek yang cuma satu-satunya di Indonesia dan hanya ada di Saloka Park ini.
Sekian dulu ya gaes review kita tentang harga tiket masuk Saloka Theme Park Semarang ini beserta wahana permainan dan pertunjukan seru di dalamnya. Selamat berlibur.