Tiket Bukit Bintang – Jogja memang kaya akan destinasi wisata yang keren dan unik. Salah satu tempat nongkrong terbaik di Jogja adalah Bukit Bintang.
Kalau kalian sedang kuliah di Jogja atau berkeinginan kuliah di kota ini, jangan sampai gak kesini ya.
Bukit Bintang adalah tempat tongkrongan hitz anak muda, tempatnya santai, asik dan hawanya dingin (jangan lupa bawa jaket).
Letaknya ke arah Gunungkidul ya, tidak begitu jauh dari pusat kota Jogjakarta. Kalau kesini malam saja, karena pemandanganya lebih bagus.
Nama aslinya adalah Bukit Hargo Dumilah, namun karena pemandangannya yang luar biasa dengan lampu-lampu kota Jogja dan bintang-bintang di langit, masyarakat kemudian menyebutnya dengan Bukit Bintang.
Harga tiket masuk Bukit Bintang Jogja pada tahun 2023 ini gratis, karena tidak ada loket khusus untuk pembelian tiket.
Sebenarnya, lokasi wisata ini berupa deretan resto atau warung-warung yang selain menawarkan berbagai menu makanan juga menyediakan tempat nongkrong untuk menikmati pemandangan.
Jadi, kalian hanya perlu mengeluarkan uang untuk membeli makan dan bayar parkir kendaraan.
Kalian bisa memilih tempat makan dengan spot terbaik disini. Ada yang kelas warung lesehan, ada juga restoran dengan harga yang lebih mahal.
Night view di Bukit Bintang Jogja ini memang sangat luar biasa. Gemerlap lampu-lampu kota dipadu dengan kerlap-kerlip bintang di langit, menambah suasana makin syahdu.
Yupz, bagi kalian yang ingin mengajak pasangan ke tempat yang asik dan romantis, Bukit Bintang Jogja ini bisa menjadi alternatif tujuan selanjutnya.
Baca juga :
Tiket Masuk Bukit Bintang
Tiket | Harga |
---|---|
Tiket Masuk | Gratis |
Lokasi
- Alamat : Area Kebun, Srimulyo, Kec. Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55792
- Jam buka : 24 jam
- Maps : Klik Disini
Pesona Bukit Bintang
Bukit Bintang Jogja atau Bukit Hargo Dumilah merupakan salah satu destinasi wisata atau tepatnya sebagai tempat nongkrong anak-anak muda di daerah Jogja dan sekitarnya.
Lokasi Bukit Bintang ini terletak di kecamatan Patuk, Gunungkidul yang bisa ditempuh kurang lebih 1 jam dari pusat Kota Jogja.
Tempatnya berada di pinggir bukit sebelah barat Wonosari menghadap ke kota Jogjakarta.
Beberapa warung kurang tertata sehingga terlihat agak berantakan bangunannya.
Terlepas dari itu semua, pemandangan disini sangat bagus apalagi di dekatnya ada taman masuk kabupaten Gunungkidul bisa digunakan untuk istirahat.
Untuk harga makanan di Bukit Bintang sedikit diatas rata-rata. Dibandingkan dengan warung-warung di Watu Amben, di Watu Amben harga makanan lebih murah.
Jika kalian ingin ke Bukit Bintang, jangan salah memilih tempat makan karena ada warung yang di dalamnya ada kandang unggas, bikin gak selera makan, meskipun viewnya cakep.
Selain harga makanan yang cukup mahal, hal yang dikeluhkan oleh pengunjung adalah para oknum tukang parkir yang biasanya mematok tarif parkir seenaknya.
Restoran & Cafe di Bukit Bintang
Ada beberapa restoran dan cafe di Bukit Bintang ini yang memiliki view yang sangat bagus dan tentunya sangat cocok untuk dijadikan foto spot, berikut daftarnya:
Bukit Bintang Rest Area
Bukit Bintang Rest Area ini tempatnya sangat indah ketika malam hari bisa melihat suasana kota Yogyakarta dengan pemandangan kelap-kelip lampu, sangatlah bagus dan romantis jika bersama pasangan.
Di sini disediakan tempat makan outdoor tanpa atap, sehingga pengunjung dengan leluasa memandangi bintang-bintang dan juga lampu-lampu kota Jogja.
Warung Yeos
Salah satu warung yang memiliki view keren di Bukit Bintang adalah Warung Yeos. Di tempat makan ini kalian bisa melihat kelap-kelip lampu kota Jogja.
Harga makanan di warung Yeos ini lebih terjangkau daripada di restoran atau cafe lain di Bukit Bintang ini. Kalian bisa mencoba warung lesehan ini bila berkunjung ke Bukit Bintang Jogja.
Sido Kumpul Hotel & Restoran
Salah satu restoran dan hotel di Bukit Bintang ini juga memiliki view yang sangat bagus. Restorannya menyuguhkan pemandangan ke arah Kota Jogja.
Hotelnya sering digunakan untuk acara-acara seperti gathering, meeting, dan pertemuan-pertemuan lainnya.
The Manglung View & Resto
Salah satu cafe yang wajib kalian kunjungi bila berlibur ke Bukit Bintang Jogjakarta. Desain cafenya keren, viewnya juga tak kalah bagus.
Meskipun begitu harga di The Manglung View & Resto ini cukup terjangkau. Harga minuman antara 7 ribu hingga 37 ribu, sedangkan harga makanan mulai 19 ribu hingga 55 ribu.
Di cafe ini juga terdapat beberapa foto spot yang memang disediakan untuk memanjakan pengunjungnya.
Artis-artis terkenal seperti Via Vallen dan Indra Brugman pernah mengunjungi The Manglung View & Resto ini.
Oke sekian dulu ya sob review kita kali ini tentang harga tiket masuk Bukit Bintang Jogja beserta daftar cafe dan resto dengan view keren disana, semoga bermanfaat.